Postingan Populer

Manfaat Iklan dalam Marketing

Iklan dalam marketing tentu mempunyai manfaat yang tidak sedikit di dunia bisnis. Iklan dalam marketing tidak hanya sebatas menginformasikan sebuah produk tetapi juga memberikan pesan secara tersirat melalui suatu media. Iklan adalah sarana komunikasi sebuah produk yang harus disampaikan melalui berbagai macam media dengan tujuan agar masyarakat tertarik dan membeli atau mengikuti produk tersebut.

dalam dunia iklan, terdapat empat pokok batasan, yaitu sebagai berikut:

  1. Iklan ditujukan kepada khalayak. Yaitu iklan dapat menjangkau masyarakat kelompok besar yang dipersempit menjadi kelompok pasar.

  2. Penyajian gagasan terhadap barang. Yaitu suatu bentuk iklan yang ditampilkan berdasarkan pada konsep produknya.

  3. Iklan dikenai biaya penyajian. Yaitu dalam penerbitan, penyebaran dan juga penayangan atas biaya perusahaan.

  4. Iklan mempunyai sponsor yang jelas. Yaitu terciptanya iklan atas pemrakarsa perusahaan yang membiayainya.


Iklan dalam marketingberfungsi sebagai media pendorong keinginan dan kebutuhan konsumen terhadap suatu produk. Iklan yang tepat harus memenuhi beberapa criteria sebagai berikut:

  • Attention. Yaitu mengandung daya tarik.

  • Interest. Yaitu mengandung perhatian dan minat.

  • Desire. Yaitu memunculkan keinginan untuk mencoba atau memiliki.

  • Conviction. Yaitu menimbulkan keyakinan terhadap suatu produk.

  • Decision. Yaitu menghasilkan kepuasan terhadap suatu produk.

  • Action. Yaitu tindakan yang mengarah untuk membeli.


Jadi, untuk dapat memenuhi keenam criteria tersebut, dibutuhkan pengetahuan yang matang tentang perilaku, kebutuhan dan juga segmen pasar. Dengan menerapkan criteria tersebut, diharapkan dapat mempengaruhi masyarakat atau target market untuk melakukan pembelian yang berkesinambungan. Gaya bahasa juga harus diperhatikan agar dapat mempengaruhi keinginan masyarakat, yaitu harus dengan gaya bahasa yang persuasive. Anda harus mampu mengolah kelemahan produk menjadi kelebihan yang tidak dimiliki oleh produk dari para pesaing. Karena inilah ujung tombak pemasaran.

Iklan dalam marketing mempunyai beberapa tujuan yang harus dibangun berdasarkan empat aspek, yaitu sebagai berikut:

  1. Aspek perilaku. Yaitu perilaku yang diinginkan akan dilakukan sang calon konsumen, misalnya membeli produk Anda.

  2. Sikap yang diharapkan. Yaitu menyangkut sikap maupun keistimewaan produk.

  3. Kesadaran. Yaitu dalam mengembangkan beberapa produk baru di pasaran untuk merebut pembeli.

  4. Positioning. Yaitu sasaran konsumen.


Jadi menurut fungsinya, iklan adalah media komunikasi persuasive yang diciptakan sesuai dengan segmen pasar, karakter media dan juga kebutuhan masyarakat untuk bisa mendapatkan tanggapan positif. Sehingga calon konsumen tersebut akan membeli produk yang diiklankan. Dan jika produk tersebut tetap sesuai dengan kebutuhan dan keinginan konsumen, maka konsumen ini akan berubah menjadi pelanggan yang akan menjadi pembeli aktif. Jika sebuah usaha sudah mempunyai banyak pelanggan, maka profit yang diraihnya juga akan lebih tinggi. Mempublikasikan produk atau jasa tidak hanya menampilkan kelebihannya saja tetapi juga harus menampilkan manfaat dan fungsi yang dibutuhkan oleh banyak masyarakat. Maka beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mempublikasikan produk atau jasa melalui periklanan, antara lain sebagai berikut:

  • Mampu mengkomunikasikan konsep produk. Yaitu kelebihan dan manfaat dari segi psikologis, fungsional maupun nilai pasar sasaran.

  • Mampu memperkenalkan identitas produk yang diinformasikan dan juga menjelaskan beberapa perbedaan produk dengan produk yang lain.

  • Memberitahukan tempat tempat pembelian maupun penjualan untuk merangsang distribusi yang lebih luas.

  • Mengarahkan pemakaian produk baik yang baru maupun yang lama kepada pasar sasaran.

  • Meningkatkan penjualan yang berarti pula produk meningkat.

  • Menghadapi dan mengatasi masalah saingan antar produk.

  • Membangun citra produk dan juga menjaga kemampuan posisi produk dalam pandangan pasar sasaran.

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori manfaat iklan / marketing / peluang usaha / strategi pasar / TIPS PEMASARAN dengan judul Manfaat Iklan dalam Marketing. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://berita-ku.blogspot.com/2012/06/manfaat-iklan-dalam-marketing.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Rumput Liar - Jumat, 29 Juni 2012

Belum ada komentar untuk "Manfaat Iklan dalam Marketing"

Posting Komentar